Selasa, Januari 04, 2011

Lempung Yang Berbeda


Konon, menurut sebuah kisah yang pernah kubaca, setiap manusia diciptakan dari jenis tanah, debu, atau lempung yang berbeda. Bahkan sesama saudara belum tentu sama jenis tanahnya. Tetapi, Allah juga konon sering mencampurkan jenis yang sama... diblender begitu lah... sehingga campuran itu sedikit mengandung persamaan.

Nah, pada pengejawantahannya, percampuran yang sedikit inilah yang kelak membuat manusia-manusia itu merasa 'klik' satu sama lain bahkan at very first time ! :))) Hmhm... masuk akal juga ya?
A very compassionate heart.
Teori ini membuat saya memahami satu hal. Setidaknya, dalam menyikapi kehidupan sehari-hari. Bahwa  menjadi sangat dimaklumi jika kita sering tidak cocok, tidak sehati dan tidak bisa paham dengan cara hidup orang lain. Bukankah itu memang diluar pemahaman kita? Atau pada tataran lain, misalnya kita tidak pernah bisa paham, kenapa seseorang begitu kuat menunjukkan ketaksukaannya pada kita? Padahal, mungkin tak pernah sekalipun kita bersentuhan atau berbenturan langsung dengannya? Kenapa hayooo...?


Ya itu tadi. Jenis tanahnya berbeda! :) 
Simpel saja 'kan? Dan sesungguhnya segala sesuatu memang simpel saja jika kita hanya melihat pada Allah sebagai Kreatornya. Jangan terlalu diambil hati segala sesuatu yang tak sesuai dengan hati kita.
Jangan terlalu perduli, pada saat orang lain sama sekali tak perduli tentang perasaan kita.
Just take a look at Allah. Li Allah Ta'ala. 
Insya Allah, Dia akan selalu menjaga kita dan memasukkan ketenangan ke dalam kalbu kita.